Thursday, October 28, 2010

2 Macam Aliran Teori Dalam Embriologi

Di dalam embriologi ada 2 macam aliran teori yaitu :

1. Teori Preformasi

Yaitu teori yang mengemukakan bahwa di dalam ovum atau sperma terdapat benih yang berbentuk sempurna, dengan ukuran yang sangat kecil yang akan menjadi besar sehingga bentuknya nyata selama perkembangan. Teori ini terbagi menjadi 2 aliran yaitu teori spermis (animaculisme) dan teori ovulisme.

Teori spermis menyatakan bahwa di dalam sperma sudah ada bentuk organisme yang disebut "Homunkulus" yang akan diberi makan oleh ovum, jika sperma bersatu dengan ovum homukulus akan berkembang menjadi organisme baru.

Teori ovulisme menyatakan bahwa di dalam ovum ada bentuk organisme, organisme tersebut akan berkembang bila ada cairan seminal plasma.


2. Teori Epigenesis

Teori Epigenesis menyatakan bahwa perkembangan awal embrio ayam didahului oleh bentuk global (sel-sel) di dalam telur, kemudian menyusun diri membentuk susunan embrio yang komplek.



1 comment: